Medali di Tengah Pandemi

Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) 2020 dilaksanakan pada tanggal 5 – 30 November 2020. Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan budaya olahraga di lingkungan sekolah serta meningkatkan bakat dan minat siswa dalam bidang olahraga.


Pada event tersebut, SMA Negeri 1 Pekalongan mengikuti 14 cabang olahraga, diantaranya atletik, panahan, pencak silat, bola voli, voli pasir, sepak takraw, bulu tangkis, tenis meja, tenis lapangan, karate, taekwondo, basket, catur, dan futsal.


Dalam kesempatan ini, SMANSA berhasil menyabet 10 medali emas, 8 medali perak, dan 9 medali perunggu dari cabang olahraga tenis lapangan, sepak takraw, futsal, bulu tangkis, panahan, pencak silat, atletik, taekwondo, dan karate. Hal tersebut menjadi suatu kebanggaan sekaligus bukti bahwa masa pandemi ini bukan halangan untuk meraih prestasi.

Post a Comment

Previous Post Next Post
iklan-728
iklan-728